FAJARTIMURNES.com Makassar — Wakil Bupati Wajo, H. Baso Rahmanuddin yang akrab disapa DBR menghadiri Kunjungan Kerja dan Rapat Koordinasi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Republik Indonesia, Nusron Wahid, S.S., M.Si., pada Kamis, 13 November 2025.
Rakor yang berlangsung di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Gubernur Sulawesi Selatan ini dihadiri Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, serta para Bupati dan Wali Kota se-Sulawesi Selatan sebagai bentuk penguatan sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam urusan pertanahan dan penataan ruang.
Agenda ini menjadi bagian dari koordinasi nasional untuk memastikan kebijakan agraria dan tata ruang berjalan selaras dengan kebutuhan daerah, termasuk percepatan pelayanan pertanahan, legalisasi aset, serta pemerataan akses pemanfaatan lahan bagi masyarakat.
Pada kesempatan tersebut, DBR menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Wajo mengapresiasi penuh kebijakan nasional di bidang agraria yang menekankan keadilan, kepastian hukum, dan peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
“Pemda Wajo mendukung setiap langkah pemerintah pusat dalam mewujudkan tata kelola pertanahan yang lebih baik, berkeadilan, dan berdampak langsung bagi kesejahteraan warga,” ujar DBR.
Melalui sinergi ini, Pemkab Wajo berharap berbagai program strategis pertanahan dapat berjalan optimal dan memberikan manfaat nyata bagi pembangunan daerah.


