Notification

×

Iklan

Iklan

Demi Pelayanan, Kapolsek Ulubongka Kunjungi Desa Terpencil

Senin, 05 Mei 2025 | 20:04 WIB Last Updated 2025-05-05T13:04:31Z

FAJARTIMURNEWS.com 
Touna Sulteng. Puluhan warga Desa Kasiala, Kecamatan Ulubongka, Kabupaten Tojo  Unauna (Touna), menyambut ria kehadiran Kapolsek Ulubongka Polres Touna Iptu Muhajir Wonti, dan timnya yang akan memberi pelayanan medis secara gratis selama dua hari, mulai Sabtu, (3/5/25) hingga Minggu, (4/5/25).

 "terima kasih pak Kapolsek bersama tim  yang sudah bersusah payah datang ke Desa kami yang jauh dan terpencil dengan medan dan akses jalan yang berat guna memberi pelayanan kesehatan secara gratis kepada warga Desa Kasiala.

Saya atas nama pemerintah desa dan masyarakat sekali lagi terima kasih, "sambut Kepala Desa Kasiala Iwan Lakiasa. 

Menurut Kapolsek, untuk menjangkau kawasan Desa Kasiala, diperlukan ketekunan dan keuletan karena penuh tantangan.    

Akses jalan cukup berat dan ekstrim sejauh 73 kilometer dari ibukota Kecamatan, ditempuh selama tujuh jam jalan kaki, bahkan enam kali melintas sungai, yang dua kali diantaranya menggunakan rakit bambu. "tapi betapapun beratnya medan dan akses jalan kami harus jangkau karena merupakan program unggulan Kapolres Touna AKBP Jason Maruli Hutagaol, yang menekankan pentingnya kehadiran Polri di pelosok desa terpencil untuk memberi pelayanan kesehatan, jelas Kapolsek. 

Sesampainya di desa Kasiala, kata Kapolsek, tim kesehatan langsung melakukan sambang ke pemerintah Desa dan warga yang sudah lama menanti di rumah Kepala Desa guna memberi pelayanan dan pemeriksaan kesehatan serta pengobatan gratis meliputi pemeriksaan tekanan darah, gula darah, kolestrol, asam urat hingga konsultasi kesehatan umum. 

Bagi warga yang berhalangan hadir dilayani secara door to door ditempat, "kehadiran kami merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat yang harus menjangkau warga binaan dimanapun. 

Pemberian pelayanan kesehatan ini kata Kapolsek, menunjukkan betapa Polri selalu hadir ditengah masyarakat  untuk menjalin  kedekatan emosional seraya mempererat tali silaturrahmi dengan wargs masyarakat di wilayah terpencil. "kehadiran kami dalam memberi pelayanan kesehatan sebagai bentuk perhatian sehingga warga benar-benar yakin bahwa Polri adalah pelayan dan pelindung masyarakat, "tandas Kapolsek. 

 Ikut bersama Kapolsek Iptu Muhajir Wonti dalam kunjungan ke Desa Kasiala, Kanit Reskrim Aipda Munawir,  Bhabinkamtibmas Bripka Faisal A Lanau dan Bripka Risman.- (ditha/basri)
×
Berita Terbaru Update